Tuesday, January 12, 2010

Coming Age Day (Hari menjadi dewasa /seijin no hi)


Kemarin, tanggal 11 Januari merupakan hari libur di Jepang.  Minggu ke dua dalam bulan januari merupakan peringatan seijin no hi 成人の日、 atau hari menjadi dewasa.  Dewasa dalam konsep orang Jepang adalah pada waktu mencapai umur 20 tahun.  Jadi pria dan wanita yang memasuki usia 20 tahun ini, resmi memiliki banyak kebebasan.

Misalnya, sudah diperbolehkan merokok, diperbolehkan minum alkohol, diperbolehkan mendapat SIM, boleh ikut pemilu, boleh tanda tangan kontrak tanpa persetujuan ortu, dan juga merupakan usia dimana mereka mulai memutuskan tentang masa depan mereka sendiri.  Jadi kemarin diseantero jepang, perayaan hari dewasa ini dapat dengan mudah ditemukan.  Mengenakan kimono  terbaik, mengikuti acara di balai kota, di tempat tempat keramaian, sampai acara spesial di rumah masing masing yang tak terlewatkan dengan berphoto.  Hari spesial.

Menurut sumber ini, tahun 2010 ini jumlah penduduk Jepang yang memasuki usia 20 tahun  berjumlah sekitar 1,27 juta jiwa, untuk pertama kalinya sejak  tahun 1968 berada di bawah angka 1,3 juta jiwa (duh....sedikit banget kan?).  Inilah salah satu kekhawatiran di jepang...populasi anak muda yang jauh dibawah populasi orang tua.  Wajar...anak mudanya tidak tertarik berkeluarga, kalaupun tertarik berkeluarga tidak tertarik punya anak, lha...liat bumil saja selalu saja bilang...taihen desu ne (susah ya...)

anyway...miris juga lihat para orang dewasa baru tahun ini, kebanyakan ketika di wawancarai hanya surprising dengan usia 20 dimana mereka bisa minum minum sepuasnya, bisa bebas...hmm..jangan jangan Jepang ke depan tidak lagi seperti sekarang